Home » » SUARA WARGA

SUARA WARGA

Bangkitkan Budaya Disiplin Kerja
Sejak masa muda, saya sudah meyakini bahwa kemajuan perekonomian sebuah bangsa ada di tangan sektor swasta. Pertumbuhan sektor swasta menjadi barometer pertumbuhan ekonomi nasional. Dan, dari sanalah pemerintah menagih pajak untuk keuangan negara. Termasuk untuk membiayai gaji pegawai negeri sipil.
Hati saya merasa miris menonton pemberitaan di media televisi bahwa mutu dan disiplin kerja PNS terus merosot. Bahkan ada liputan terkesan banyak PNS tidak mempunyai tingkat kesibukan dan beban kerja yang tinggi. Ya terbukti, saat masuk kerja usai liburan nasional Imlek, banyak yang tidak masuk kerja. Alasannya sangat klise: “hari kejepit” sehingga masa libur diperpanjang.
Kiranya kenyataan di atas menjadi inspirasi bagi kaum muda untuk lebih berani terjun di sektor swasta yang penuh dengan persaingan dan tuntutan kerja berkualitas tinggi pula. Tentu saja sektor swasta yang berkembang baik akan menciptakan pertumbuhan ekonomi, perluasan lapangan pekerjaan dan membuat anak-anak bangsa ini kian berkompetisi dengan negara-negara berkembang lainnya.
Itu berarti para sarjana berani mencari peluang-peluang wirausaha yang belum terjamah. Kalau tidak berani berusaha maka akan semakin memperpanjang barisan antrean calon PNS yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Jadi kunci sukses adalah budaya disiplin kerja yang bisa membuat hidup kita menjadi lebih baik. Salam sukses.
Komentar: Adi S, tinggal di Denpasar.

Menguak Ketokohan Soeharto
Siapa yang tak kenal dengan H.M. Soeharto? Bapak pembangunan yang pernah memimpin bangsa ini hampir 32 tahun. Selama pemerintahannya, banyak kiprah beliau dalam membangun bangsa ini. Indonesia pada waktu itu bisa menjadi negara penghasil beras terbesar, sehingga disebut negara swasembada pangan. Keamanan dan harga-harga bahan pokok stabil, lapangan pekerjaan tercukupi.
Seperti pedang bermata dua, itulah kehidupan Soeharto. Ia punya banyak jasa tetapi sekaligus menjadi pecundang di bidang HAM. Tugas bangsa ini (pemerintah) adalah meluruskan sejarah dengan penelitian dan kajian ilmiah soal sisi baik dan buruknya pemerintahan Soeharto. Mengungkap dengan lugas berbagai pelanggaran HAM yang telah dilakukannya. Sekaligus merekam dan mendokumentasi suara pengakuan para korban Orba agar bisa menjadi pelajaran bagi bangsa ini. Di samping itu, pemerintahan SBY sebelum “lengser keprabon” harus punya keputusan politik soal penyelesaian kasus-kasus hukum Soeharto. Keadilan harus tetap ditegakkan karena kita adalah negara hukum, meskipun banyak jasa beliau dalam pembangunan negara ini.
Komentar: Ni Wyn Nita, tinggal di Denpasar.
Thanks for reading SUARA WARGA

« Previous
« Prev Post
Next »
Next Post »

0 komentar:

Posting Komentar