Home » » TAIP 2008 Sedot Hobis Tanaman Hias

TAIP 2008 Sedot Hobis Tanaman Hias

OLEH: AGUS SALAM
Gebyar Taman Anggrek Indonesia Permai (TAIP) 2008 di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) mampu menghimpun pengunjung yang mayoritas para hobis tanaman hias. Mereka umumnya melirik bisnis anthurium, aglonema, adenium, eforbia dan anggrek. Pameran yang menampilkan berbagai jenis tanaman yang sedang booming hingga 2008 ini, sangat dinikmati pengunjung dari Jakarta dan sekitarnya.
Berbagai jenis anthurium dan aglonema baik dari luar maupun dalam negeri ada di pameran. Harganya sangat bervariasi. Anthurium misalnya, dari harga Rp 15 ribu hingga jutaan rupiah. Tampak setiap peserta pameran yang bergelut di pembibitan tanaman hias, menghiasi stand dengan aneka tanaman berkualitas dan memikat.
Setiap stand memiliki keunikan untuk memagnet pengunjung. Selain tanaman yang siap dikonteskan, juga aneka bibit terjajal di hampir semua stand. Misalnya bibit anthurium jenis garuda, hokeri, jemani dan jemanisi, paling laris diserbu pengunjung.
Untuk stand anggrek, pasa setiap pameran sudah pasti memikat hati para pencinta tanaman. Mereka terus mencari bunga baru untuk dijadikan koleksi. Seperti peserta pameran berlomba menampilkan bunga-bunga berkualitas dan unik, termasuk anggrek yang ditata apik. Di stand Tanire’s, milik Ino Tomasouw, di dalam pot tampak setangkai bunga tak kurang dari 10 kuntum. Sungguh menarik melihat kelopaknya yang berwarna krem dan di tengahnya dipadu warna cokelat tua. ‘’Selain jenis anggrek, kami juga menjual keladi hias, aglonema dan anthurium,'' Ino Tomasouw.
Kepala Laboratorium TAIP, Budi Rustanto mengatakan, setiap pameran bunga selalu ramai pengunjung. TAIP merupakan laboratorium terlengkap di Asia, dan didirikan mendiang Ibu Tien Soeharto. Sedikitnya terdapat 20 kavling, dan 19 kavling milik petani anggrek dan satu kavling untuk koperasi. Ada green house, laboratorium, ruang seminar dan ruang kursus,’’ jelas Budi.
Sarana dan prasarana TAIP sudah lengkap, dan sangat mendukung semua aktivitas pameran. ‘’Kami terus mengadakan kursus kepada masyarakat. Intinya, merawat anggrek secara gampang dan murah. Agar masyarakat lebih mengenal anggrek, sebulan sekali TAIP mengadakan pameran. Bursa dan pameran lebih besar diadakan dua kali setahun. Peminatnya sangat banyak, dari kalangan petani sampai sekadar hobi,’’ ujarnya.
KPO/EDISI 147/MARET 2008
Thanks for reading TAIP 2008 Sedot Hobis Tanaman Hias

« Previous
« Prev Post
Next »
Next Post »

0 komentar:

Posting Komentar