Home » » Usadha Oles Tambah Fasilitas

Usadha Oles Tambah Fasilitas

OLEH: INDAH WULANDARI
hadni_wulan@yahoo.co.id
Senyum hangat selalu tersungging di bibir staf Klinik Jasa Usadha Sehat (JUS) Pak Oles. Klinik pijat yang berdiri sejak 8 tahun lalu terus berbenah diri. Lokasi baru dengan penambahan fasilitas buat pelecut semangat 17 karyawan.
Desain baru itu diresmikan alias mlaspas (upacara peresmian bangunan bagi umat Hindu), Sabtu (7/6). Kesan modern dan privat muncul dari sekat pembatas bangunan lantai tiga itu. Nyoman Karta, Manajer Operasional Klinik JUS berusaha memberikan rasa nyaman kepada para tamu, baik lokal, domestik maupun manca negara.
Unit usaha bermoto Masuk Lemas, Keluar Segar itu terletak di Jl By Pass Ngurah Rai, Komplek Ruko Moleque Blok L7. Selain ruang untuk terapi Bokashi, juga ditambah 14 ruang massage dan dua tempat refleksi. Pijat yang ditawarkan berupa relaksasi, sirkulasi P5 (Pinggang, Pantat, Pinggul, Paha, Perut), Osteopati (tulang tengkorak dan tulang belakang) dan Bokashi Therapy.
Di dunia, terapi yang mengadaptasi teknologi Jepang Kozoburo (mandi enzim) itu hanya ada di dua negara, yakni Jepang dan Indonesia (Denpasar). Metode ala Pak Oles ini mengandalkan panas rempah dan mineral yang difermentasi teknologi EM bersuhu 50-70°C. Khasiatnya untuk melancarkan peredaran darah, detoksifikasi, meningkatkan imun dan stamina tubuh.
Thanks for reading Usadha Oles Tambah Fasilitas

« Previous
« Prev Post
Next »
Next Post »

0 komentar:

Posting Komentar